Pemilukada Desember, Pemkab Lakukan Persiapan Cetak
Ditulis oleh Sekretariat Daerah Kabupaten Purworejo   
Jumat, 12 Juni 2020 13:40

Sebagai bagian dari upaya Pemerintah Daerah terkait dengan pelaksanaan Pemilukada Serentak, telah dilaksanakan rapat koordinasi persiapan pelaksanaan Pilkada di KabupatenPurworejo. Rakor dilaksanakan di ruang kerja Sekda Purworejo, Kamis (11/06/2020), diikuti para Asisten Sekda, Ka BPPKAD, KaBappeda, Kabag Perekonomian, Kabag Umum, dan Kabag Pemerintahan.

Sekda mengungkapkan bahwa Pemilukada Serentak rencananya akan diselenggarakan di bulan Desember 2020 sesuai dengan keputusan Menteri Dalam Negeri.  Ia berharap Asisten Pemerintahan dengan pihak – pihak terkait diharapkan dapat mengawal jalannya pilkada serentak dengan aman, tertib dan lancar.

Kabag Pemerintahan menyampaikan bahwa dalam masa pandemi Covid – 19, pelaksanaan Pemilukada wajib mematuhi prosedur dan tatacara protokol kesehatan bagi setiap stakeholder yaitu penyelenggara, pemilih dan peserta. Protokol kesehatan ini merupakan prasyarat yang di tegaskan dalam surat Gugus Tugas No B-196/2020 dan kesimpulan RDP tanggal 27 Mei 2020. Untuk tahapan – tahapannya dapat dilihat di Surat Keputusan dari KPU Pusat.